Rabu, April 30, 2008

Guru Bukan Cita-cita Pertamaku

Guru bukanlah cita-cita awal saya. Tapi kini saya menjalani kenikmatan menjadi seorang pengajar. Semua berawal dari bulan Mei tahun 2001, saya mulai bekerja di LPI Al Azhaar Tulungagung sebagai tenaga administrasi. Baru pada tahun 2003 saya mendapat amanah baru yakni mengajar, saya ngajari anak TK dan Play Group. Saya ngajari mereka membiasakan tangan dan jari mereka agar terampil memegang mouse dengan media CD interaktif.
Pada tahun 2006 saya dipindah tugaskan mengajar Komputer SD dan bantu TIK kelas 1 SMP selama 1 tahun. Sampai dengan saat ini saya masih menemani anak-anak SD dalam pembelajaran Komputer. Saya senang dengan tugas saya yang sekarang. Saya berharap anak didik saya juga senang belajar bersama saya. Mudah-mudahan sedikit ilmu yang saya miliki bisa menular ke anak didik saya. Amin...

Jumat, April 25, 2008

Download Opera Mini

Sekedar info aja, bagi para pengguna HP yang mau download program Opera Mini, bisa langsung kunjungi www.operamini.com. Download gratis ...., bisa juga langsung didownload dari HP. Selamat mencoba ...

Sabtu, April 19, 2008

Ketulusan

Teman-teman wanitaku, jika kita menerima pendamping kita apa adanya dengan tidak berharap terlalu banyak, itu adalah bekal untuk mencapai kemesraan dalam rumah tangga dan kebahagiaan di akhirat.
Sebagai hamba yang dianugerahi fitrah, kita memang perlu menyeimbangkan harapan. Tak salah kita berdoa memohon suami yang sempurna, tetapi pada saat yang sama kita juga harus melapangkan dada untuk menerima kekurangan pasangan kita. Kita boleh berharap, tapi kita juga perlu bertanya apa yang sudah kita persiapkan agar layak mendampingi pasangan idaman.
Bukan berarti kita tidak boleh mempunyai keinginan untuk memperbaiki kehidupan kita, rumah tangga kita, serta pasangan kita. Akan tetapi, semakin besar harapan kita dalam pernikahan semakin sulit kita mencapai kebahagiaan dan kemesraan. Sebaliknya, semakin tinggi komitmen pernikahan kita (marital commitment) akan semakin lebar jalan yang terbentang untuk memperoleh kebahagian dan kepuasan.
Harapan terhadap perkawinan menunjukkan apa yang ingin kita dapatkan dalam perkawinan. Bila kita memiliki harapan perkawinan yang sangat besar, sulit bagi kita untuk menerima pasangan apa adanya. Kita akan selalu melihat dia penuh kekurangan. Jika kita menikah karena terpesona oleh ketampanannya, kita akan segera kehilangan kemesraan sehingga tidak bisa berlemah lembut begitu suami kita sudah tidak memikat lagi. Betapa cepat dan berlalu dan betapa besar duka yang harus ditanggung.
Sementara itu, komitmen perkawinan lebih menunjukkan rumah tangga seperti apa yang ingin kita bangun. Kerelaan untuk menerima kekurangan, termasuk mengikhlaskan hati menerima kekurangannya membuat kita lebih mudah mensyukuri perkawinan.
Orang yang melapangkan hati untuk menenggang perbedaan, cenderung akan menemukan banyak kesamaan. Perbedaan itu bukan lantas tidak ada, tetapi kesediaan untuk menenggang perbedaan membuat kita mudah untuk melihat kesamaan dan kebaikannya. Sebaliknya, kita akan merasa tidak nyaman berhubungan dengan orang lain, tidak terkecuali pendamping hidup kita, bila kita sibuk mempersoalkan perbedaan. Apalagi jika kita sering menyebut-nyebutnya, semakin terasa perbedaan itu dan semakin tidak nyaman membina hubungan dengannya.
Semoga Allah melindungi kita dari mempersoalkan perbedaan tanpa mengilmui. Semoga Allah menjauhkan kita dari kesibukan yang membinasakan. Semoga Allah pula kelak mengukuhkan ikatan perasaan di antara kita dengan kasih sayang, ketulusan, dan kerelaan menenggang perbedaan. Sesungguhnya telah berlalu umat-umat sebelum kita yang mereka binasa karena sibuk mempersoalkan perbedaan dan memperdebatkan hal-hal yang menjadi rahasia Allah.
Nah, jika mempersoalkan perbedaan, menyebut-nyebutnya, dan mengeluhkannya akan membuat hubungan renggang, mengapa tidak melapangkan hati untuk menenggangnya? Sesungguhnya menenggang perbedaan akan menumbuhkan kasih sayang dan kemesraan yang hangat. Ada perasaan mengharukan yang sekaligus membahagiakan jika kita memberikan untuknya apa yang ia sukai.
Untuk itu, ada tiga hal yang perlu kita pahami agar ia mempercayai ketulusan kita. Pertama, berikanlah perhatian yang hangat kepadanya. Besarnya perhatian membuat dia merasa kita sayang dan kita cintai.
Kedua terimalah ia tanpa syarat. Penerimaan tanpa syarat menunjukkan bahwa kita mencintainya dengan tulus. Tidak mungkin menerima dia apa adanya jika kita tidak memiliki ketulusan cinta dan kebersihan niat.
Ketiga, ungkapkanlah dengan kata-kata yang tepat.
Berkaitan dengan ungkapan ini, ada sebuah tips. Yakni terminologi "aku" dan kamu". Gunakan kata "aku" untuk sesuatu yang sifatnya negatif dan "kamu" untuk sesuatu yang sifatnya positif. Untuk semua hal. Karena penggunaan kata ganti "kamu" untuk sebuah kesalahan yang telah dilakukan oleh pasangan kita cenderung menyaran pada arti memvonis / memosisikan pasangan kita sebagai tertuduh.
Berangkat dari petunjuk Allah ini tidak layak bagi kita untuk sibuk mempersoalkan kekurangan ataupun kesalahan, apalagi kekurangan yang sulit dihilangkan, sepanjang ia tidak melakukan kekejian yang nyata. Betapa pun banyak yang tidak kita sukai darinya, kemesraan dengannya tak akan pudar jika kita mencoba untuk berbaik sangka kepada Allah, barangkali di balik itu Allah berikan kebaikan yang sangat besar. Sebaliknya, sesedikit apa pun keburukannya, bila kita sibuk menyebut-nyebut dan mengingatnya, akan sangat memberatkan jiwa. Dampak selanjutnya tidak hanya bagi hubungan suami istri, tetapi merembet pada hubungan kita dan si kecil.
Terimalah ia apa adanya. Terimalah kekurangannya dengan keikhlasan hati maka akan kita temukan cinta yang bersemi indah. Sesudahnya berupaya memperbaiki dan bukan menuntut untuk sempurna. Bukankah kita sendiri mempunyai kekurangan, mengapa kita sibuk menuntut pasangan kita untuk sempurna? Ada amanat yang harus kita emban ketika kita menikah. Ada ruang untuk saling berbagi. Ada ruang untuk saling memperbaiki. Dan bukan saling mengeluhkan atau menyebut-nyebut kekurangan.
Pahamilah kekhilafannya agar ia merasa ringan dalam memperbaiki, meski bukan berarti kita lantas membiarkan kesalahan. Berikanlah dukungan dan kehangatan kepadanya sehingga ia berbesar hati menghadapi tantangan-tantangan yang ada di depan. Tunjukkanlah bahwa kita memang sangat menghargainya, menerimanya dengan tulus, mau mengerti dan bersemangat mendampinginya.
Kekayaan itu ada di jiwa. Dan keping kekayaan itu dimulai dari ketulusan menerima. Dengan kekayaan jiwa kita akan lebih mudah memberikan empati, lebih mudah untuk memahami, lebih mudah untuk berbagi dan lebih mudah mendengar dengan sepenuh hati.
Hari ini, ketika kita bermimpi tentang sebuah pernikahan yang romantis sementara ikatan batin di antara kita dan pasangan begitu rapuh, sudahkah kita berterima kasih kepadanya? Sudahkah kita meminta maaf atas kesalahan kesalahan kita? Jika belum, mulailah dengan meminta maaf atas kesalahan-kesalahan kita dan ungkapkan sebuah panggilan sayang untuknya. Mulailah dari yang paling mudah, hal yang paling remeh atau kecil sekalipun. Mulailah dari yang paling kecil. Agar cinta bersemi dalam keluarga kita, agar cinta senantiasa berbunga dalam kehidupan kita.
Masya Allah.
Subhanallah.
Alhamdulillahirabbil alamiin.
Wallahu alam bisshawab.
(bagi yang belum menikah tidak usah khawatir, jika engkau jaga risalah Allah adalah sebuah keniscayaan jika Allah kan berikan yang terbaik buat antum, sekali lagi terbaik dalam perspektif Allah, dan bukan perpektif kita)

Jumat, April 18, 2008

Untukmu Suamiku

Kadangkala mungkin tergambar di benak fikiranmu, bahwa engkau telah salah ketika memilih diriku menjadi pasanganmu. Kadang kala ia mengganggu dalam pergaulan sehari-harimu denganku, terkadang ku takut perasaan cintamu berubah menjadi benci, limpahan kasih sayangmu menjelma menjadi kemarahan, dan ketenangan pun berubah menjadi ketegangan.

Di saat engkau masih sibuk dengan pekerjaan yang tak kunjung selesai, tak jarang aku kau abaikan. Waktu di rumah pun, kadang ku ikhlaskan demi masa depanmu. Aku yakin kamu tahu aku pun butuh perhatian darimu. Terkadang ku cari perhatian itu, namun terlihat salah dipandanganmu. Kalaulah itu terlihat salah, semoga engkau bisa melihat kebaikanku yang lain.

Bukankah Allah SWT yang mempertemukan dan menyatukan hati kita berpesan, "Dan pergaulilah mereka (isterimu) dengan baik. Kemudian bila kamu tidak menyukai mereka, (maka bersabarlah) karena mungkin kamu tidak menyukai sesuatu, padahal Allah menjadikan padanya kebaikan yang banyak." [QS: An Nisa' 19].

Rasulullah Shallallahu 'Alaihi Wa Sallam yang kita cintai pun berpesan, "Sempurnanya iman seseorang mukmin adalah mereka yang baik akhlaknya, dan yang terbaik (pergaulannya) dengan istri-istri mereka."

Jika kamu melihat kekurangan pada diriku, ingatlah kembali pesan beliau.

Jangan membenci seorang mukmin (laki-laki) pada mukminat (perempuan) jika ia tidak suka suatu kelakuannya pasti ada juga kelakuan lainnya yang ia sukai. (HR. Muslim)

Sadarkah bahwa tidak ada manusia di dunia ini yang sempurna segalanya? Bukankah kamu tahu bahwa hanyalah Alllah yang Maha Sempurna. Tidaklah sepatutnya bila kau hanya menghitung-hitung kekurangan pasangan hidupmu, sedangkan kamu sendiri tak pernah sekalipun menghitung kekurangan dan kesalahanmu. Janganlah engkau mencari-cari kesalahan, padahal aku telah taat kepadamu.
Saat diriku rela pergi bersama dirimu, kutinggalkan orangtua dan sanak saudaraku, ku ingin kamulah yang mengisi kekosongan hatiku. Naungilah diriku dengan kasih sayang, dan senyuman darimu. Ku ingat pula saat aku ragu memilih siapa pendampingku, kebaikan yang terlihat dalam keseharianmu-lah yang mempesona diriku.

Saat terjadi kesalahan yang tak sengaja kulakukan, mungkin saat itu kamu mendambakan diriku sebagai istri tanpa kekurangan dan kelemahan, sadarlah, sesungguhnya egois telah menguasai dirimu.

Tahukah kamu anugerah yang akan kamu terima dari Allah di akhirat kelak? Tahukah kamu pula balasan yang akan dianugerahkan kepada suami-suami yang berlaku baik terhadap istri-istri mereka? Renungkanlah bahwa, "Mereka yang berlaku adil, kelak di hari kiamat akan bertahta di singgasana yang terbuat dari cahaya. Mereka adalah orang yang berlaku adil ketika menghukum, dan adil terhadap istri-istri mereka serta orang-orang yang menjadi tanggungjawabnya." [HR Muslim].

Kudoakan bahwa kamulah yang kelak salah satu yang menempati singgasana tersebut, dan aku adalah permaisuri di istanamu.
Jika kamu ada waktu ajarkanlah diriku dengan ilmu yang telah Allah berikan kepadamu. Apabila kamu sibuk, maka biarkan aku menuntut ilmu, namun tak akan kulupakan tanggungjawabku, sehingga kelak diriku dapat menjadi sekolah buat putra-putrimu. Bukankah seorang ibu adalah madrasah ilmu pertama buat putra-putrinya? Semoga engkau selalu mendampingiku dalam mendidik putra-putri kita dan bertakwa kepada Allah.

Ya Allah,
Ikatan hati ini telah Kau saksikan
Aku telah jatuh cinta kepada lelaki pasangan hidup ku,
jadikanlah cinta ku pada suamiku ini sebagai penambah kekuatan ku untuk mencintai-Mu.
Namun, kumohon pula, jagalah cintaku ini agar tidak melebihi cintaku kepada-Mu,
hingga aku tidak terjatuh pada jurang cinta yang semu,
jagalah hatiku padanya agar tidak berpaling pada hati-Mu.
jadikan kerinduannya terhadapku tidak melupakan kerinduannya terhadap surga-Mu.
Bila cintaku padanya telah mengalahkan cintaku kepada-Mu,ingatkanlah diriku.
Jangan Engkau biarkan aku tertatih kemudian tergapai-gapai merengkuh cinta-Mu.
Ya Allah,
Engkau mengetahui bahwa hati-hati ini telah berhimpun dalam cinta pada-Mu,
Kokohkanlah ya Allah ikatannya. Kekalkanlah cintanya.
Tunjukilah jalan-jalannya. Penuhilah hati-hati ini dengan nur-Mu yang tiada pernah pudar.
Lapangkanlah dada-dada kami dengan limpahan keimanan kepada-Mu dan keindahan bertawakal di jalan-Mu.
Amin ya rabbal alamin.

Tayangan TV dan Tanda Tanda Kiamat

Aku ingat, saat umurku masih kanak-kanak, masih pelum tau mana yang dibilang dosa jika dilakukan, saat aku seumuran anak keduaku, almarhum eyang buyutku sering menceritakan gambaran singkat tentang tanda-tanda kiamat. Beliau mengatakan besuk itu akan datang masanya banyak orang mengaku ulama' dan ulama' sejati akan meninggal lebih dahulu, orang tidak lagi malu melakukan perzinaan ditempat umum. Dulu aku tak pernah ambil peduli dengan apa yang dituturkan oleh eyang buyutku. Tapi saat aku sudah mulai mengerti dan bisa membedakan mana yang baik dan mana yang buruk, dan saat kenyataan yang diungkapkan eyang buyutku terbukti sudah, aku jadi kuatir dengan masa depan anak-anakku. Dulu aku selalu malu jika saat aku melihat tayangan televisi yang ada adegan muda mudi bermesraan, aku selalu pergi dan berusaha tidak melihat. Kemarin sore saat pulang kerja, anak-anak liat televiasi, tanpa sengaja ada adegan muda mudi berduaan meski tak sampai berciuman. Anak-anak melihat tayangan itu, spontan aku sampaikan ke anak-anak supaya segera diganti chanelnya, karena yang pegang remote controlnya adalah mereka. Akupun memberi penjelasan pada mereka bahwa tayangan yang seperti itu tak boleh dilihat, setelah panjang lebar aku kasih penjelasan pada mereka, aku coba tanyakan pada meraka, apakah mereka tidak malu saat melihat tayangan seperti itu? Ternyata jawabnya, "tidak". Jawaban yang cukup mengejutkan buat aku. Dari sini aku harus lebih selektif dan berhati-hati lagi serta harus serta merta mendampingi mereka saat menyaksikan tayangan televisi, yang tak lagi ada unsur didiknya tapi malah memperlihatkan kekerasan, kemaksiatan pada para penontonnya yang saya yakin mayoritas anak-anak yang masih polos.

Tadi pagi dari posting sebelah aku cari info tentang tanda-tanda kiamat. Diantaranya adalah tanda yang unik (tanda tanda yang lain yang udah sering kita dengar semisal legalisasi Zina, perempuan seperti laki-laki, dll) sedikit sudah aku gambarkan diatas.
1. Menggembungnya bulan telah bersabda Rasulullah saw : " di antara sudah mendekatnya kiamat ialah menggembungnya bulan sabit(awal bulan) " dishahihkan� AlBaani di Ash Shahihah nomor 2292 dalam riwayat yang lain dikatakan "di antara sudah dekatnya hari kiamat ialah bahwa orang akan melihat bulan sabit seperti sebelumnya, maka orang akan mengatakan satu bentuk darinya untuk dua malam dan masjid akan dijadikan tempat untuk jalan jalan serta meluasnya mati mendadak" (Ash Shahiihah AlBani 2292)

Menakjubkan ... satu bulan sabit dihitung dua kali !!!, sekarang ummat islam hampir selalu bertengkar menentukan bulan sabit untuk ramadhan, syawal dan idhul adha .. antar ru'yat tidak sama cara melihatnya , antar hisab berbeda cara menghitungnya .... shodaqo rasuuhul kariim
2. Tersebarnya banyak pasar rasulullah bersabda : "Kiamat hampir saja akan berdiri apabila sudah banyak perbuatan bohong, masa(waktu) akan terasa cepat dan pasar pasar akan berdekatan (karena saking banyaknya)" (sahih Ibnu Hibban)

Lihatlah sekarang, pasar ada dimana mana, mall semakin banyak, supermarket di mana mana ....
3. Wanita ikut bekerja seperti laki laki rasulullah bersabda : "pada pintu gerbang kiamat orang2 hanya akan mengucapkan salam kepada orang yang khusus(dikenal) saja dan berkembangnya perniagaan sehingga wanita ikut seperti suaminya (bekerja/berdagang) " Hadist Shahih lighairihi Ahmad

Sekarang karena emansipasi wanita, wanita yang bekerja sudah banyak betul ... shodaqo rasuuhul kariim
4. Banyaknya polisi rasululah bersabda : "bersegeralah kamu melakukan amal shalih sebelum datang 6 perkara : pemerintahan orang orang jahil, banyaknya polisi, penjual belian HUKUM atau JABATAN, memandang remeh terhadap darah, pemutusan silaturrahim, adanya manusia yang menjadikan al qur'an sebagai seruling dimana mereka menunjuk seorang imam untuk sholat jamaah agar ia dapat menyaksikan keindahannya dalam membaca Al QUr'an meskipun ia paling sedikit ke-Faqihannya. " Musnad Ahmad, At Thabrani, Ash Shaihhah AlBani 979
5. Manusia akan bermegah-megah dalam membangun masjid rasulullah bersabda "tidak akan beridir kiamat hingga mansia berbangga bangga dengan masjid" (hadist sahih musnad Ahmad3:134,145, An Nasa'i 2:32, Abu Dawud 449,Ibnu Majah 779) padahal rasulullah dilain tempat berkata "saya tidak diutus untuk menjulangkan masjid masjid" (sahih sunan abu dawud:448)

subhanallah, masjid masjid seakarang megah betul .. indah benar
6. Menjadi pengikut tradisi Yahudi dan Nasrani telah berkata rasulullah : "Sungguh kamu akan mengikuti jalan hidup orang orang sebelum kamu,sejengkal demi sejengkal , sehasta demi sehasta (tanpa berbeda sedikitpun) sehingga walaupun mereka masuk ke lubang biawak, maka kamu akan masuk juga" Sahabat bertanya : wahai rasulullah, apakah kaum yang akan kami ikuti tersebut adalah kaum Yahudi dan Nasrani ?, maka Nabi menjawab : Siapa Lagi (kalau bukan mereka) ?

shodaqo rasuuhul kariim ... ummat sudah menjadi pengikut barat ... peringatan tahun baru, valentin day, peringatan ulang tahun, pengagum demokrasi, HAM, hukum positif dan sebagainya ...
7. Irak diboikot dan makanan ditahan darinya rasulullah bersabda : "hampir saja tidak boleh dibawa makanan ke negeri Irak secupak(qafizh) makanan atau sebuah dirham, kami(sahabat) bertanya Orang orang ajam(non arab) kah yang melakukan ini ? kemudian beliau berkata : "hampir saja tidak dibawa makanan atau sebuah dinar kepada penduduk syam(palestina, syiria , libanon , yordandan sekitarnya) kemudian sahabat bertanya "siap ayang melakukan itu ya rasulullah ? " orang orang RUM(Romawi : Amerika-Eropa)

Sebenarnya ini adalah tanda yang paling menakjubkan, karena sampai sekarang irak telah diboikot oleh Amerika semenjak perang teluk dan syam telah menderita kekuarangan makanan, palestina di jajah israel yahudi ..dan .. setelah terkepungnya irak dan syam ini .. dan setelah terjadinya peperangan dhasyat di PALESTINA maka akan muncullah tanda tanda besar kiamat berupa munculnya Imam Mahdi, Keluarnya Dajjal dan turunnya Isa Al Masih
8. Turki akan memerangi Irak rasulullah bersabda : "sekelompok manusia dari ummatku akan turun di suatu dataran rendah yang mereka namakan dengan Bashrah pada tepi suatu sungai yang bernama Dajlah. Dan apabila telah datang akhir zaman datangkah Bani Qanthura (mereka adalah orang orang turki) yang bermuka lebar dan bermata kecil sehingga mereka turun pada tepi sungai itu, maka terpecahlah penduduknya menjadi 3 kelompok, yang satu sibuk mengikuti ekor ekor sapi mereka(sibuk mengurusi harta benda) dan mereka akan hancur, dan satu kelompok dari mereka akan memperhatikan diri mereka sendiri dan mereka itu telah kafir, dan satu kelompok dari mereka akan menjadikan anak cucu mereka di belakang mereka kemudian mereka berperang, itulah para syuhada" (hadits hasan diriwayatkan Ahmad dan Abu Dawud(4138)

Pada bulan mei 1997 dahulu orang orang turki telah mulai memancing mancing permusuhan dengan irak dan mereka membangkitkan masalah masalah yang dibuat buat sekitar masalah air di sungai Eufrat dan orang orang turki itu membuat kesepakatan dengan orang orang israel dan amerika dan melakukan latihan militer bersama dengan tujuan penyerangan irak, iran dan syiria, dan waktu itu juga Turki menyerang bagian irak utara dengan alasan untuk menghjajar suku kurdi .. kita tunggu saja apa yang akan terjadi nanti ..
9. Bumi Arab akan kembali menjadi kebun kebun dan sungai sungai telah bersabda rasulullah : "tidak akan berdiri hari kiamat hingga harta aakan banyak melimpah dan sehingga bumi arab kembali menjadi kebun kebun dan sungai sungai " � (Ahmad dan Muslim)

Dan negeri arab saat ini telah menjadi kebun !! dan banyak nya sungai .. didaerah tha'if bahkan telah turun butiran es dan musim haji kemarin susuhu dingin kira kira 5 derajat celcius ... tidak lagi panas
10. Peperangan dengan Yahudi : tidak terjadi kiamat hingga oranng orang berperagn dengan� Yahudi, dan orang orang Yahudi bersembunyi dibawah batu dan pohon, lalu batu dan pohon itu berkata kepada orang orang islam " di sini ada Yahudi, maka bunuhlah ia" (Fathul Bari', Al Manaqib, Al Hafiz Ibnu Hajar)

Jumat, April 11, 2008

Obat Tradisional Jika Bayi / Balita Anda Sakit Panas dan Batuk

Bagi para pembaca yang enggan berobat pada dokter, seperti halnya saya yang trauma atas anak pertama saya, kini anak kedua dan ketiga saya tidak lagi saya bawa ke dokter jika sakit panas. Saya cukup memberikan mereka ramuan dari nenek buyut saya yaitu buah jeruk nipis, bawang merah, minyak telon / kayu putih / minyak goreng.
Cara pengobatannya adalah :
1. Rebus 1 buah jeruk nipis sampai layu, belah dan peras (ambil airnya).
2. Parut 1 buah bawang merah.
3. Campurkan air jeruk nipis, parutan bawang dan minyak.
4. Oleskan pada seluruh bagian tubuh anak.
Atas ijin Allah, panas anak anda akan berkurang. Selamat mencoba.
Tambahan resep untuk sakit batuk untuk anak anda :
1. Ambil air jeruk nipis satu sendok makan.
2. Beri kecap secukupnya dan sedikit garam.
3. Panaskakan hingga mendidih.
4. Tunggu sampai hangat-hangat kuku, minumkan.
Insya Allah batuk anak anda cepat reda.

Tips Menurunkan Berat Badan Tanpa Mengurangi Nafsu Makan

Ini adalah pengalaman pribadi saya. Waktu itu berat badan saya kurang ideal, tinggi 150 dengan berat badan 47 kg. Awalnya bukan suatu keinginan buat saya untuk mempunyai tubuh yang ideal. Dan bukan suatu kesengajaan saya menemukan resep cara menurunkan berat badan tanpa mengurangi nafsu makan. Saat saya membeli nasi bungkus, koran pembungkus nasi itu memuat trik itu. Akhirnya saya pun mencobanya, kurang dari satu bulan berat badan saya secara berangsur menurun 7 kg. Dan itu saya tidak pernah melakukan diet makan. Sampai saat ini berat badan saya paling banter 43, bahkan sehabis melahirkan pun tidak ada perubahan pada berat badan saya. Disini saya ingin berbagi dengan para pembaca semuanya yang ingin memiliki tubuh ideal tanpa diet makan.
Tips Menurunkan Berat Badan Tanpa Mengurangi Nafsu Makan :
1. Ambil 7 biji buah delima muda, satu hari cukup 1 buah delima saja selama tidak lebih dari 7 hari.
2. Ambil biji delima, lalu tumbuk / haluskan,
3. Beri air satu gelas lalu rebus dan kasih garam sedikit.
4. Jika sudah mendidih angkat dan saring hasil rebusan.
5. Biarkan sampai hangat-hangat kuku, lalu minumlah pada pagi hari sebelum sarapan.
Insya Allah, secara berangsur berat badan anda akan berkurang.

Bukti Ilmiah Terbaru Manfaat ASI

Bayi-bayi yang disusui oleh ibunya akan tenang dan tidak mudah gelisah untuk waktu yang lama. Bahkan setelah mereka disapih mereka lebih kuat menghadapi situasi yang bisa membuat stres, misalnya perceraian orangtuanya. Demikian bukti ilmiah terbaru tentang manfaat ASI bagi bayi yang dipublikasikan dalam jurnal Archives of Disease in Childhood.

"Bayi yang disusui, tidak terlalu terpengaruh oleh perceraian atau perpisahan orangtuanya, mereka juga tidak mudah gelisah dan cemas," kata Dr Scott Montgomery, ahli epidemiologi di Karolinska Institute Swedia, seperti dikutip reuters.

ASI mengandung banyak nutrisi, hormon, enzim, untuk pertumbuhan dan kekebalan tubuh yang diturunkan ibunya ke bayi. Penelitian tersebut juga menunjukkan ASI mampu mengurangi infeksi, penyakit pernapasan dan diare pada bayi. Ibu yang menyusui bayinya juga bisa terhindar dari pendarahan setelah melahirkan. Montgomery dan timnya meneliti bagaimana bayi berusia 10 tahun yang
diberi ASI dan yang diberi susu formula menghadapi stres akibat masalah perkawinan orangtuanya.

Sekitar 9000 bayi menjadi responden penelitian ini. Mereka dimonitor sejak lahir sampai masuk sekolah. Guru-guru di sekolah juga ditanyai tentang tingkat kegelisahan anak-anak tersebut dalam skala 0-50. Ternyata anak yang dulunya mendapat ASI bisa menghadapi masalah dan stres lebih baik dibandingkan yang tidak mendapat ASI. Tetapi para peneliti belum mengetahui kaitan antara ASI dengan tingkat kegelisahan. Menurut dugaan sementara, anak-anak yang disusui tidak mudah gelisah karena saat disusui mereka merasa mendapat kasih sayang orangtuanya, pelukan dan dekapan ibu saat menyusui juga menenangkan bayi. Selain itu menyusui juga berpengaruh terhadap perkembangan tubuh dalam merespon stres.
"Semakin kita pelajari tentang ASI, semakin banyak manfaat yang kita temukan. Menyusui bisa disebut sebagai salah satu hal penting dalam perkembangan manusia," kata Montgomery.

Bulan Agustus telah ditetapkan oleh pemerintah sebagai bulan ASI Nasional. Sayangnya menurut data yang dikeluarkan Unicef hanya 14 persen bayi di Indonesia yang disusui secara esklusif oleh ibunya hingga usia 4 bulan.

Tulisan ini saya ambil dari : http://dranak.blogspot.com/2007/09/bathing-your-baby-cara-memandikan-bayi.html, hari Jum'at / 11 April 2008, 07:50 WIB

Kamis, April 10, 2008

Naufal Aminur Rahman

Dia murid kelas 5 SD, menurutku dia anak yang pendiam, kalem, pinter, tapi sedikit “glonoh”. Tak kukira sebelumnya, dibalik diamnya ada bakat seni tersimpan. Saat kupilih beberapa anak untuk mengikuti seleksi lomba komputer sekabupaten Tulungagung, menurutku hasil kerjanya yang dadakan itu cukup baik.. Anak-anak aku minta untuk membuat karya sebuah puisi yang ditulis pada MS Word dan didesain tampilannya hingga tampak menarik dengan menggunakan berbagai fasilitas yang ada dalam MS Word. Cukup sederhana, tetapi pas dan sedap untuk dilihat dan dinikmati. Seleksi ini hanya dari udut pandang saya yang kurang paham terhadap seni.
Alhamdulillah, pada perlombaan kali ini Naufal bisa mengambil juara 2. Selamat ya buat Naufal, semoga kemenangan ini menjadi cambuk buat kamu untuk lebih maju. Gambar dan puisi diatas adalah hasil kerja Naufal waktu seleksi, sedangkan gambar dan puisi disamping adalah rencana sketsa yang akan dikerjakan pada perlombaan. Dan Insya Allah kurang lebih karya yang dibuat Naufal pada waktu lomba adalah seperti gambar disamping. Buat anak didikku yang lain, bukannya kalian tidak bisa, tapi kesempatan yang belum ada buat kalian, bersabarlah.